penggunaan akrilik untuk papan nama

Keunggulan Menggunakan Papan Nama dari Bahan Akrilik

Table of Contents

Reklame secara umum telah menjadi kebutuhan utama untuk kegiatan promosi. Biasanya, para pemilik bisnis membuat papan nama dengan perhatian lebih dari segi visual, kombinasi warna, dan bentuk, serta menggunakan material yang berkualitas.

Material tersebut bisa dipilih sesuai dengan kebutuhan dan lokasi penempatannya, apakah sebagai media luar atau di dalam ruangan. Untuk mengakomodasi kedua hal tersebut, papan nama akrilik bisa menjadi opsi terbaik untuk dipilih.

Alasan Akrilik Cocok untuk Material Papan Nama

Secara umum, akrilik dikenal sebagai PolyMethyl MethAcrylate (PMMA) karena ketahanan dan strukturnya lebih baik daripada kaca. Dipasarkan sebagai ‘kaca bening terkuat’ atau disebut plexiglas, berikut adalah kelebihan dari bahan akrilik.

1. Lebih ringan, kuat, dan tidak kalah bening dengan kaca

Kuatnya struktur tersebut tidak lepas dari sejumlah molekul pada dua lapis kaca yang dipisahkan dengan proses tertentu. Hasil materialnya tetap bening namun lebih ringan dan tahan banting dibandingkan kaca biasa.

Setelah dipasarkan secara global, akrilik kemudian mulai digunakan secara luas untuk berbagai macam keperluan. Salah satunya adalah sebagai bahan pembuatan signage atau reklame untuk diletakkan di dalam maupun luar ruangan.

2. Bisa dibentuk sesuai dengan keinginan

Keuntungan papan nama yang menggunakan bahan akrilik bisa dilihat dari fleksibilitas material tersebut, karena bisa dibentuk sesuai dengan selera. Tidak heran jika bahan satu ini sangat populer di berbagai industri.

Warna transparan pada material tersebut dikenal mampu mentransmisikan cahaya dengan sangat baik, sehingga memperlihatkan kejernihan optik pada bagian permukaannya. Terlebih jika masuk pada proses MOP atau dipoles menggunakan uap khusus.

3. Tahan terhadap berbagai kondisi cuaca

Akrilik banyak menjadi pilihan utama sebagai bahan pembuatan signage karena ketahanannya terhadap paparan cuaca dan berbagai kondisi suhu. Lembarannya bahkan mampu menahan benturan hingga guncangan akibat gempa atau kesalahan manusia.

Baca juga: Tips Membuat Papan Nama untuk Mempromosikan Bisnis

Tidak heran jika bahan satu ini sering digunakan untuk reklame di luar ruangan maupun signage di dalam ruangan. Ketahanan dan mudah dibentuk sesuai selera, menjadi sekian dari keunggulan pada akrilik.

4. Mudah didapat dan harganya sangat terjangkau

Karena telah dikenal secara luas, penggunaan akrilik sebagai bahan utama signage, papan reklame, dan sejenisnya menjadi lebih umum di kalangan masyarakat biasa hingga pemilik bisnis. Alhasil, keberadaannya lebih mudah ditemukan.

Kalangan penyedia jasa percetakan pada akhirnya lebih merekomendasikan akrilik karena berbagai kelebihan yang dimiliki. Satu hal penting lainnya adalah, harga dari material tersebut semakin murah sehingga memudahkan para pemilik bisnis.

5. Sebagai salah satu bentuk investasi untuk penggunaan jangka panjang

Papan nama yang menggunakan bahan dasar dari akrilik tidak hanya bagus sebagai media pemasaran bagi para pemilik bisnis, tapi juga bisa menjadi salah satu bentuk investasi menguntungkan untuk jangka panjang.

Investasi tersebut dilihat dari segi biaya yang hanya dikeluarkan untuk pembuatan awal hingga pemasangan. Setelah itu tidak ada ongkos lainnya selain pengeluaran untuk perawatan setiap beberapa bulan sekali atau tahunan.

Jenis Akrilik Terbaik untuk Signage

Akrilik diketahui memiliki banyak jenis dengan kebutuhan spesifik dari masing-masing material tersebut. Mulai dari Extruded, Sign Grade, Marine Grade, Specialty Acrylic, Acrylic Mirror Sheet, Cast Acrylic, hingga Continous Cast Acrylic.

Di antara jenis di atas, Sign Grade Acrylic sangat cocok untuk diolah menjadi signage, papan reklame dan sejenisnya. Setiap lembarannya dirancang untuk tahan terhadap cuaca di luar ruangan selama bertahun-tahun.

Melihat semua kelebihan di atas, akrilik bisa menjadi salah satu rekomendasi sebagai bahan utama pembuatan media iklan seperti reklame hingga papan nama. Penempatannya bisa dilakukan di dalam maupun luar ruangan. Terlepas dari apapun jenis bahan papan nama dibuat, pastikan untuk membayar pajak reklame jika papan nama yang dibuat tersebut menjadi objek wajib pajak.

Cimika Solusi Kreatif bergerak di bidang outdoor & indoor advertising, pengadaan media promosi dalam bentuk reklame yang ditempel di bangunan, di berbagai sudut jalan, ataupun di tempat-tempat lainnya yang dikehendaki.

Cimika Solusi Kreatif ditenagai oleh para pekerja yang berpengalaman bertahun-tahun di industri ini. Kami siap melayani kebutuhan reklame Anda. Hubungi customer service melalui telpon atau chat WhatsApp di nomor 0812-5553-4141 atau email ke info@cimika.id

4.9
Rated 4.9 out of 5

Bagikan artikel ini:

Silakan chat dengan tim kami CS akan merespons dalam beberapa menit
Halo 👋 ada yang bisa kami bantu?